Adakah “Break” Untuk Hutan Kalimantan, Kit Kat?

Ada break, ada Kit Kat Sebuah e-mail dari Greenpeace (seperti biasa) mampir ke inbox saya. Dan seperti lazimnya perilaku Greenpeace yang provokatif, konfrontatif, dan cenderung annoying (rada “berkebalikan” dengan WWF yang santun, persuasif dan cenderung cari aman 🙄 ), e-mail mereka kali ini pun membuat jidat saya mengernyit. Mereka mengajak saya menyaksikan semacam parodi iklan … Read more

Pemimpin Yang Kita Perlukan

Pemilihan Kepala Daerah, atau biasa disingkat Pilkada di daerah tempat tinggal saya, sebentar lagi akan berlangsung. Tak kurang dari tiga bulan lagi, tepatnya 2 Juni 2010 nanti, di provinsi ini akan ada pemilihan lima bupati/wakil bupati, dua walikota/wakil walikota, serta gubernur/wakil gubernur. Jadi total ada tujuh daerah kabupaten/kota plus provinsi yang akan menjalani proses “pesta … Read more

3/4 Playlist

Lagu-lagu dengan birama 3/4, tak pelak, membawa ingatan saya kembali ke era 70/80-an, ketika birama ini secara masif dipakai di berbagai lagu bernuansa sendu dan mendayu. Beberapa lagu yang masuk kategori “Tembang Kenangan” tersebut antara lain Senandung Rindu dan Senja Di Batas Kota. Birama ini tentu tak sekadar monopoli lagu-lagu (meminjam istilah Pak Harmoko) “cengeng” … Read more

Up Raih 2 Oscar

Yah, Up akhirnya “hanya” memperoleh dua dari lima nominasi di ajang Academy Award. Tiga nominasi (film terbaik, skenario terbaik, dan sound editing terbaik) disikat abis film yang, yah, memang Amerika sekali, Oscar sekali, “Dewasa” sekali, The Hurt Locker. Tak apalah, toh Up masih yang terbaik di kotaknya: Best Animated Feature. Satu trofi lagi diraih Michael … Read more

Hingga Ujung Waktu

Serapuh kelopak sang mawar Yang disapa badai berselimutkan gontai Saat aku menahan sendiri diterpa Dan luka oleh senja … Semegah sang mawar dijaga Matahari pagi bermahkotakan embun Saat engkau ada di sini dan pekat Pun berakhir sudah Akhirnya aku menemukanmu Saat ku bergelut dengan waktu Beruntung aku menemukanmu Jangan pemah berhenti memilikiku Hingga ujung waktu … Read more

Gabin

Gabin tuh nggak ada SNI-nya, Boi! (Ucapan bernada apriori seorang rekan) Saya tiba-tiba kangen gabin… Kakek buyut saya dulu kerjanya jualan gabin, juga ilat sapi, dan wadai satu… Bikin sendiri di rumah, dipasarkan sendiri dengan sepeda tuanya, ke pasar dan ke rumah-rumah tetangga… Sedangkan nenek saya sedari dulu adalah konsumen gabin fanatik, sehingga di rumah … Read more